Jumat, 16 Oktober 2009

 CPNS PEMPROVSU


Oktober, Pemprovsu akan Terima CPNS 258 Orang * 331 Tenaga Honorer akan Diangkat
Berita UtamaSeptember 26th, 2009

Medan (SIB)
Gubsu H Syamsul Arifin SE mengatakan, penerimaan CPNS yang dijadwalkan Oktober 2009, Pemprovsu akan bekerjasama dengan Universitas Sumatera Utara (USU) dalam rangka transparansi dan menghindari praktek KKN. Formasi CPNS 2009 akan diterima sebanyak 258 orang dari umum dan 331 orang pengangkatan tenaga honorer sesuai data base.
Demikian Gubsu didampingi Kepala BKD Provsu DR Drs Arsyad Lubis MM, Jumat sore (25/9) di Gubernuran Medan usai perayaan ulang tahunnya yang ke -57. “Dalam rangka transparansi dan hindari praktek KKN, Pemprovsu akan tetap bekerjasama dengan USU,” ujar Gubsu.

Sekaitan itu, Kepala BKD Provsu DR Drs Arsyad Lubis MM juga menyebutkan, untuk formasi 2009 ini dari umum dibutuhkan 258 orang yang terdiri dari 208 orang sesuai dengan kebutuhan SKPD dan 50 orang tenaga medis seperti dokter umum, dokter spesialis, akademi perawat, akademi kebidanan. Sedang 331 orang merupakan pengangkatan tenaga honorer sesuai data base yang telah ada dan sekaligus menghabiskan sisa tenaga honorer yang belum diangkat selama ini.
Namun demikian, pihak Pemprovsu masih menunggu kualifikasi pendidikan dari Menpan, karena tanpa ini belum dapat dilakukan pengumuman penerimaan CPNS. Tapi dijadwalkan Oktober ini sudah dapat dilaksanakan. Selain itu, Pemprovsu pada 7 Oktober 2009 juga akan mengundang kabupaten/kota untuk membahas teknis pelaksanaan sehingga pelaksanaan seleksi dapat dilakukan dalam hari yang bersamaan.
Mutasi
Sementara itu, Arsyad Lubis juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat akan dilakukan mutasi dan pelantikan pejabat eselon III dan kemungkinan pelaksanaannya bersamaan dengan pelantikan beberapa pejabat eselon II yang masih tersisa.
“Saat ini nama-nama pejabat yang bersangkutan sedang diproses di Baperjakat, tinggal menunggu jadwal yang ditentukan oleh Gubsu,” ujar Arsyad. (M3/i)

Sumber: SIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar